Asesmen Lapangan Akreditasi Prodi Akuntansi Syariah

Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi (LAMEMBA) melakukan
kegiatan “Asesmen Lapangan (AL) Akreditasi Program Studi Akuntansi Syariah Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Islam Kyai Haji Ahmad Syairazi” kegiatan ini berlangsung selama 2 hari pada hari Senin, 12 November 2024 dan Selasa, 13 November 2024 di Kampus STEBI KHAS. Asesmen Lapangan (AL) adalah evaluasi, verifikasi data dan informasi yang termuat dalam Dokumen Akreditasi sebagai bagian dari Tahapan Akreditasi yang dilakukan di Perguruan Tinggi. Kegiatan ini bertujuan untuk mengkonfirmasi data dan informasi yang diajukan perguruan tinggi sebagai dasar dalam penilaian kriteria akreditasi program studi. Kegiatan ini juga melakukan verifikasi, validasi, dan klarifikasi terhadap data dan informasi yang tertulis pada Laporan Evaluasi Diri (LED) serta melakukan penilaian lapangan di Program Studi.

Tim Asesor Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi yang melakukan asesmen terdiri dari Asesor 1
Assoc. Prof. Suryo Budi Santoso, S.E., M.S.A. Ph.D dan Asesor 2 Dr. Agung Abdullah, M.M dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh dosen dan staf perguruan tinggi.

Pendiri kampus STEBI KHAS Sayyidul Walid ABAH GURU Kyai Haji Ahmad Syairazi dan Ketua STEBI KHAS Prof. Dr. Zainal Abidin, S.Ag, M.Pd. menyambut baik dan merasa bersyukur atas kunjungan tim asesor LAMEMBA dalam melakukan asesmen lapangan untuk akreditasi Prodi Akuntansi Syariah. Beliau berharap bahwa melalui asesmen ini, kualitas penyelenggaraan pendidikan di Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Islam Kyai Haji Ahmad Syairazi (STEBI KHAS) akan lebih meningkat.

Kami sangat bersyukur atas kesempatan ini dan berterima kasih kepada tim asesor LAMEMBA yang telah meluangkan waktu untuk melakukan penilaian lapangan terhadap program studi Akuntansi Syariah. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan yang kami tawarkan agar bisa menghasilkan lulusan yang berkualitas dan siap menghadapi tantangan di dunia bisnis.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *